'Itung-itung', bahasa nonformal/santai di bahasa Indonesia
Saya bingung menerjemahkan kata 'itung-itung' ke dalam ragam resmi atau formal di bahasa Indonesia.
Begini contoh kalimatnya:
lagi ngetranslate lirik lagu only dreaming......... itung2 latihan buat UAS terjemahan.
Karena sering pakai saya sampai tidak tau ini bentuk bakunya apa ya? tidak ada ide. Minta masukannya ya, kalau bisa tambahkan link atau referensi sumber dari mana, supaya akademis ga asbun (asal bunyi).
Terima kasih